Lakukan Pemanasan atau Peregangan Otot Sebelum Berenang



Pemanasan di Darat Sebelum Masuk Kolam Renang

Gerakan pemanasan atau peregangan yang dilakukan sebelum masuk ke kolam renang bertujuan untuk menyiapkan fleksibilitas tubuh, sehingga akan mengurangi kemungkinan terjadi kram saat berada dalam air yang akibatnya bisa membahayakan jiwa.

Pada prinsipnyta cara terbaik adalah dengan meregangkan setiap bagian tubuh selama 10 sampai 15 detik, dan ulangi masing-masing sebanyak tiga kali.

Ikuti gerakan-gerakan seperti yang dilakukan dalam video ini :


Setelah semua gerakan seperti dalam video tersebut dilakukan, selanjutnya lakukan :

Pemanasan di dalam Air Sebelum Berenang

Untuk mengoptimalkan fleksibilitas seluruh bagian tubuh, jangan langsung melompat dan langsung berenang. Tetapi masuklah pelan-pelan atau melalui tangga, begitu pinggang sudah masuk ke kolam renang segera lakukan beberapa kali dayungan kaki dalam air untuk meregangkan kaki Anda.

Selanjutnya gerakkan kedua tangan Anda untuk bertahan mengambang agar seluruh badan dapat beradaptasi sehingga diperoleh fleksibilitas tubuh secara optimal. Cukup lakukan 1 atau 2 menit akan menghindarkan Anda dari kemungkinan mengalami kram saat di tengah kolam renang.

Selamat berenang di Kolam Renang 99


Peta Lokasi


Hubungi kami via E-mail

Nama

Email *

Pesan *